-->

Notification

×

Iklan

BKM Lawoto Kelurahan Sarae Adakan Lomba Menggambar

Monday, March 21, 2011 | Monday, March 21, 2011 WIB | 0 Views Last Updated 2011-03-21T07:45:54Z


Kota Bima, Garda Asakota.-
Sebanyak 80 siswa TK dan SD yang berada di Kelurahan Kecamatan Rasanae Barat Kota Bima, Jumat (18/3), mengikuti lomba menggambar yang diadakan oleh PLPBK dan BKM Lawoto. Kegiatan yang berlangsung di aula kantor Kelurahan Sarae itu, bertemakan tata lingkungan yang bersih dan sehat. Di temui di sela-sela kegiatan, ketua panitia lomba meng¬gambar, Arif Rahman,
menuturkan bahwa ajang ini diadakan sebagai ba¬gian dari visi dan misi mensosiali¬sa¬si¬kan kepada anak-anak untuk menge¬nal dan membangun imajinasi terhadap lingkungan bersih dan asri. “Lomba yang kita adakan ini melibatkan dua orang juri yang berkompeten di bidang menggambar dan seni rupa,” ungkap¬nya. Menurutnya, kriteria pemberian nilai berdasarkan kemampuan anak-anak dalam memberi warna dan krea¬tivitas. Sedangkan hadiah bagi para pe¬menang lomba berupa piagam dan pia¬la bagi enam pemenang terdiri dari tiga orang pemenang dari tingkat TK dan tiga pemenang lainnya dari tingkat SD.
Ketua TAPP (Tenaga Ahli Pendam¬ping Perencanaan), Supriadin, mengaku kegiatan tersebut merupakan bagian dari visi dan misi P2KP dalam mengim¬plementasikan program lingkungan berbasis komunitas. “Kita rangsang krea¬ tifitas anak-anak untuk mengetahui be¬tapa pentingnya kebersihan lingkungan. Mereka dapat menggambar kampung impian menurut imajinasinya,” cetusnya.
Sementara itu, Lurah Sarae, Idham, SH, memaparkan bahwa pihaknya selaku pemerintah turut mendukung penuh kegiatan yang adakan oleh PLPBK dan BKM Lawoto tersebut. “Kami jelas sangat mendukung, karena lomba menggambar tingkat anak-anak dapat menumbuh-kembangkan minat anak-anak, agar nantinya muncul bibit potensial,” tegasnya.
Pihaknya juga berharap, adanya BKM dan P2KP ini dapat menjadi mitra pemerintah kelurahan dalam mem¬bangun Kota Bima. (GA. 334*)
×
Berita Terbaru Update