-->

Notification

×

Iklan

Usung Moto “Ikut dan Menang’ H. Muhdar Siap Pimpin Kabupaten Bima

Monday, January 26, 2015 | Monday, January 26, 2015 WIB | 0 Views Last Updated 2015-01-26T01:15:22Z
Bima, Garda Asakota.-
Pemilihan Kepala Daerah yang direncanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan dihelat tanggal 16 Desember 2015 mendatang, satu persatu bakal calon Bupati Bima bermunculan baik lewat sosialisasi langsung maupun melalui alat peraga seperti baliho, spanduk dan stiker.
Diantara bakal calon itu, terdapat sosok H. Muhdar, SE. MM, pria kelahiran Desa Renda Kecamatan Belo Kabupaten Bima. H. Muhdar adalah sosok yang menekuni usaha di bidang Perbankan di Pulau Lombok ini, menunjukkan keseriusannya untuk mencalonkan diri sebagai Calon Bupati Bima 2015-2010. “Sebagai bentuk keseriusan, saya telah memiliki partai politik sebagai kendaraan politik untuk ikut dalam kancah Pilkada nantinya.
Dan yang sudah siap mendukung saya adalah Gerindra, Demokrat, PPP, PKS, dan PBB,” ungkap H. Muhdar, kepada sejumlah wartawan di kediamannya Desa Nisa kecamatan Woha.
Motto Pemilik BPR Sinar Surya dan BPR Sinar Kencana ini adalah ‘Ikut dan Menang’. “Saya optimis dengan motto tersebut karena saya telah melakukan sosialisasi dalam waktu yang lama dan mendapat respon yang begitu antusias dari masyarakat selain saya memasang baliho di setiap cabang dan pelosok,” akunya.
Ketika disinggung tentang Parpol Pengusung dan motivasi dirinya untuk merebut kursi orang nomor satu di Kabupaten Bima, Alumni Strata Dua (S2) Universitas Indonesia ini memastikan kendaraan Parpol sudah dikantonginya sebagai prasyarat untuk diusung sebagaimana ketentuan yang ada, yaitu 20 persen dari jumlah kursi DPRD. “Atau minimal 9 kursi, tapi saya belum puas saya pingin ambil setengah dari kursi yang ada,” sahutnya.
Mengenai motivasi keikutsertaannya, bapak enam orang anak ini menjelaskan bahwa motivasi pertamanya adalah adanya dorongan dari keluarga besar,  para tokoh masyarakat, lebih khusus isteri dan anak-anak-nya telah memantapkan dirinya.
“Untuk motivasi pertama ini, saya sudah lolos ujian. Motivasi kedua, dalam diri manusia ada 3 (tiga) ujian yaitu, Harta,Wanita dan Jabatan, sekarang saya mau masuk pada ujian yang ketiga yaitu jabatan.
Sedangkan motivasi yang ketiga adalah, wilayah sebagai tempat bertarung dalam hal ini Kabupaten Bima adalah wilayah saya di mana saya dilahirkan dan dibesarkan. Jadi pada prinsipnya hanya putra daerahlah yang ikhlas mau membangun dengan hati dan pikirannya,” tuturnya.
Suami dari Hj. Rahma, S.Pd, menambahkan bahwa membangun komunikasi yang intens dengan Kopolres dan Dandim dalam menciptakan Kabupaten Bima yang kondusif adalah salah satu komitmen dirinya bila nantinya dipercayakan sebagai Bupati Bima. Komunikasi yang baik antara Polres dengan Dandim ini dalam rangka menjamin situasi Kamtibmas yang kondusif, sehingga para investor mau menanamkan investasinya di daeraha. Kedua, pembinaan moral dan akhlak para penjabat sehingga terwujud para penjabat yang siap melayani masyarakat dengan ikhlas bukan penjabat yang minta dilayani. Ketiga, membuka koperasi tani dalam upaya memenuhi kebutuhan petani baik pupuk, obat-obatan, modal usaha dan membangun kemitraaan dengan pengusaha di luar Daerah dalam upaya meperpendek rantai pemasaran. “Sehingga diharapkan nantinya harga hasil pertanian naik,” papar H. Muhdar. (GA. 444*)

×
Berita Terbaru Update