Pimpinan BNI Cabang Bima, H. Muhammad Amir, saat meninjau lokasi usaha peternakan ayam potong di lingkungan Sapaga. |
Kota Bima, Garda Asakota.-
Sejumlah Peternak Ayam Potong di lingkungan Sapaga Kelurahan Jatibaru Barat Kecamatan Asakota Kota Bima bisa sedikit bernafas lega. Pasalnya, Pimpinan BNI Cabang Bima H. Muhammad Amir, Kamis pagi (13/6) langsung bergerak cepat merespon keluhan kelompok peternak Mandiri Ayam Potong terkait dengan pengajuan permohonan permodalan usaha yang telah di serahkan ke pihak Bank namun tidak terealisasi karena berbagai alasan. "Iya benar, pimpinan BNI langsung turun lapangan untuk mensurvey usaha kita," aku ketua kelompok peternak Mandiri Ayam Potong lingkungan Sapaga, Bram Ibrahim kepada wartawan, Jumat (14/6).
Sebelumnya, para peternak ayam potong di lingkungan Sapaga ini mengeluhkan keterbatasan dukungan modal usaha baik dari Pemkot Bima maupun pihak BUMN. Bahkan beberapa peternak yang tergabung dalam kelompoknyapun sudah pernah melakukan pengajuan permohonan bantuan Permodalan dengan jaminan sertifikat tanah pada Bank yang ada di Kota Bima namun tidak menuai respon apa-apa. "Alhamdulillah berkat dukungan dari kawan-kawan media, suara kami didengar hingga salah satu Pimpinan Bank mau menengok usaha kami," katanya.
Kepada Garda Asakota, Bram mengaku saat kunjungan itu Pimpinan BNI Cabang Bima merespon positif usaha mereka dan berjanji akan melakukan survey lebih lanjut terkait dengan alur dan mekanisme mendapatkan dana KUR di Bank. (GA. 003*)