Wakil Gubernur NTB Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalillah menutup kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XXVIII tingkat Provinsi NTB, di Halaman Kantor Bupati Lombok Barat. Rabu (9/10/19), Malam.
Wagub menilai bahwa pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi NTB cukup baik dan luar biasa. Ini dilihat dari hampir setiap malam masyarakat selalu memadati lokasi MTQ tersebut.
“Ini semua tidak terlepas dari semua dukungan masyarakat yang masih tetap setia ikut memeriahkan jalannya MTQ dan ini merupakan keberkahan yang diberikan oleh Allah SWT,” ujarnya.
Wagub juga memberikan hadiah kepada para peserta yang berhasil menjadi juara. Adapun juara umum dimenangkan oleh Kota Bima dengan nilai 67, urutan kedua Kabupaten Lombok Timur dengan nilai 64 dan urutan ke tiga Kabupaten Lombok Barat dengan nilai 63. (GA. Im*)