-->

Notification

×

Iklan

Tahun Ini Pemkot Bima Siap Kucurkan Dana Rp12 M untuk Pembangunan Sarana Ibadah

Thursday, January 14, 2021 | Thursday, January 14, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2021-01-14T04:55:44Z


Kota Bima, Garda Asakota.-

Keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) Bima dibawah kepemimpinan Walikota, HM. Lutfi, SE dan Wakil Walikota, Feri Sofiyan, SH, dalam bidang keagamaan patut di apresiasi, khususnya pada konteks perhatian dan kepedulian terhadap sarana Ibadah Masjid dan Mushalla yang benar-benar bakal diwujudkan dalam penganggaran tahun 2021.

Menurut Kabag Kesra, tercatat dana APBD sebesar Rp12 Milyar yang disiapkan untuk dana pembangunan puluhan tempat Ibadah umat Muslim Kota Bima tersebut. 

"Pada tahun ini Pemkot Bima telah siapkan anggaran sebesar Rp12 Milyar untuk dana pembangunan Masjid dan Mushalla yang tersebar di berbagai wilayah Kota Bima," ungkap Kabag Kesra Pemkot Bima, Sirajuddin, S.Sos, kepada wartawan Kamis (14/1).

Berdasarkan data di Bagian Kesra tercatat sebanyak 56 Masjid dan 10 Mushalla yang akan menerima dana bantuan pembangunan dari Pemkot Bima pada tahun anggaran ini. Kata dia, untuk nominal anggarannya variatif.

"Maunya kita sih secepatnya akan kita serahkan, bahkan lebih cepat dari pelaksanaan kegiatan MQ yang direncanakan akan mulai di gelar pada awal Februari ini untuk tingkat Kelurahan dan akhir Februari untuk tingkat Kecamatan," sahutnya menjawab pertanyaan wartawan terkait dengan jadwal penyaluran bantuan tersebut. (GA. 003*)

×
Berita Terbaru Update