-->

Notification

×

Iklan

Kobi Kandidat Terbaik Lomba KSI, RSSI, dan BKB tingkat NTB

Wednesday, September 19, 2012 | Wednesday, September 19, 2012 WIB | 0 Views Last Updated 2012-09-19T01:25:26Z
Kota Bima, Garda Asakota.-
Kegiatan penilaian lomba Kecamatan Sayang Ibu (KSI) dan Lomba Bina Keluarga Balita (BKB) bukanlah sesuatu yang baru, karena kegiatan lomba ini menjadi agenda rutin tahunan baik peme-rintah Pusat, pemerintah Provinsi maupun pemerintah Kabupaten/Kota. Tahun ini, Kota Bima menjadi salah satu kandidat terbaik pada mata lomba Rumah Sakit Sayang Ibu (RSSI) yang merupakan salah satu program di Kementerian Keseha¬tan dalam upaya menurunkan angka kema¬tian ibu dan bayi di RS melalui 10 langkah perlindungan ibu dan bayi secara terpadu dan paripurna. ”Tentunya hal ini menjadi prestasi dan kebanggaan tersendiri bagi kami karena Kota Bima dapat tampil men¬jadi salah satu kandidat terbaik di Provinsi NTB.
Kota Bima diwakili oleh tiga keca¬matan, yaitu kecamatan Raba, kecamatan Rasanae Barat dan kecamatan Asakota,” ucap Sekda Kota Bima, Ir. Muhammad Rum, seperti dilansir Kasubag Pemberitaan Humaspro Kota Bima, Ihya Gazali, S. Sos. Saat menghadiri kegiatan yang dihelat di halaman kantor Camat Raba Kota Bima pada Selasa Sore (11/9), Sekda Kota Bima mengungkapkan bahwa dalam event ini Kota bima sendiri, diwakili oleh tiga kecamatan yaitu Kecamatan Raba dengan mata lomba Kecamatan Sayang Ibu (KSI), PKM Muhammadiyah di Kecamatan Rasanae Barat mengikuti mata lomba Rumah Sakit Sayang Ibu (RSSI), dan Kecamatan Asakota tepatnya BKB ‘Mata Si Pandu” Kelurahan Melayu mewakili mata Lomba Bina Keluarga Balita (BKB). Menurutnya, Gerakan Sayang Ibu (GSI) adalah sebuah gerakan yang dilakukan oleh masyarakat, bekerjasama dengan peme¬rintah untuk meningkatkan perbaikan kualitas hidup perempuan melalui berbagai kegiatan yang ditujukan selain untuk menurunkan angka kematian karena hamil, melahirkan dan nifas juga menurunkan angka kematian bayi. Begitu pula Bina Keluarga Balita (BKB), ditujukan untuk meningkatkan pengetahuan dan keteram¬pilan orang tua dan anggota keluarga lain¬nya dalam mengasuh dan membina tumbuh kembang balita secara holistik dan kom-prehensif, baik aspek fisik, kecerdasan dan emosional maupun sosial serta spiritual melalui orang tua dan anak. “Kegiatan lomba seperti ini bukanlah sesuatu yang mudah untuk dilakukan, dibutuhkan kerja keras dan pengorbanan yang signifikan untuk mencapai harapan. Oleh karenanya diharapkan bahwa kegiatan ini tidak hanya terhenti pada saat lomba diadakan, namun harus secara kontinyu dipertahankan,” jelas Sekda, di hadapan Ketua Tim Penilai Lomba KSI, RSSI dan BKB tingkat Provinsi NTB beserta rom¬bongan, Ketua TP PKK Kota Bima, Hj. Yani Marlina, Kepala Dinas, Badan, dan kantor lingkup Kota Bima, para Tokoh Agama/Tokoh Masyarakat/Ketua Ormas/Orpol/LSM serta Organisasi Sosial Masyarakat lainnya. Secara khusus, dalam sambutan tertulis yang dibacakan Sekda, Walikota Bima juga memberikan apresiasi yang tinggi kepada Ketua TP PKK Kota Bima, Hj. Yani Marlina, karena ibu-ibu PKK dengan fungsi gandanya telah mampu mem¬berikan sesuatu yang terbaik dan telah memanfaatkan waktu dan tenaga untuk peran sertanya demi kemajuan pembangu¬nan di Kota Bima. Demikian pula halnya dengan para kader yang merupakan ujung tombak dari kegiatan lomba. Selain itu keter¬libatan dinas dan orga¬nisasi terkait sangat dirasakan dan telah memberikan kontribusi yang cukup signi¬fikan dalam ke¬giatan penyuluhan dan pem¬binaan, seperti badan PP dan KB, dinas kesehatan, dan lain-lainnya. Sekda ber¬pesan, agar seluruh masyarakat membuka diri dan berpikir positif serta mendukung langkah-langkah yang dilakukan oleh peme¬ rintah untuk secara bersama-sama keluar dari permasa¬lahan bangsa terutama dalam peningkatan kesehatan, pendidikan dan kesejahteraan,” ucapnya. Adapun team penilai dari Provinsi NTB yang mengaha¬diri acara tersebut adalah Kepala PP dan KB Prov NTB, Dra. Hj Ratna H. Mubin seka¬ligus sebagai Ketua Tim, terdiri dari 19 Orang dari berbagai unsur diantaranya, Dinas Kesehatan Prov. NTB, RSUD Prov. NTB, BPPMPD, Biro Kesra, dan PKK Prov. NTB. Adapun team penilai dari Prov. NTB yang diketuai Kepala PP dan KB Prov NTB Dra. Hj Ratna H. Mubin terdiri dari 19 Orang dari berbagai unsur diantaranya, Dinas Kesehatan Prov. NTB, RSUD Prov. NTB, BPPMPD, Biro Kesra, dan PKK Prov. NTB. “Pemenang dari kegiatan lomba ini akan mendapatkan penghargaan dari Presiden RI pada Peringa¬tan Hari Ibu, 22 Desember mendatang,” tambah Ihya Gazali. (GA. 212*)
×
Berita Terbaru Update