-->

Notification

×

Iklan

HMQ: Saya Adalah Walikotanya Jalan

Thursday, June 1, 2017 | Thursday, June 01, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2017-06-01T03:25:51Z
Foto: Walikota Bima,  HM. Qurais H. Abidin (HMQ)

Kota Bima, Garda Asakota.-

          Sabtu lalu, 20 Mei 2017, Walikota Bima, HM. Qurais H. Abidin (HMQ), menyambut kehadiran Tim Penilai Lomba Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Teladan, Tenaga Harian Lepas-Tenaga Bantu Penyuluh Pertanian (THL-TBPP) Petani, Kelompok Tani, Gabungan Kelompok Tani dan Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Berprestasi tingkat Propinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) melaksanakan penilaian di kantor BPP Asakota Kecamatan Asakota Kota Bima.

          Selain menyampaikan sambutan terkait dengan aspek-aspek Pertanian di Kota Bima, HMQ juga menyinggung ketersediaan dan kesiapan pihaknya untuk menuntaskan pembangunan infrastruktur jalan di Kota Bima. Untuk itu, di sisa masa jabatannya yang masih tinggal setahun lagi, HMQ secara terbuka mempersilahkan warga masyarakat yang masih membutuhkan pembukaan akses jalan baru agar segera mengusulkannya. "Silahkan sampaikan, karena saya adalah Walikotanya jalan," ungkapnya.
Disadarinya, bahwa kehadiran infrastruktur jalan sangatlah urgen, sebab jika tidak ada akses jalan maka apa yang bisa dilakukan?. "Masyarakat mau bukan lahan baru pertanian, yah harus ada jalan untuk infrastrukturnya. Dan ini harus diperkuat," tegas Qurais saat itu.

          Berdasarkan data yang dihimpun wartawan, gebrakan Walikota Bima di bidang infrastruktur jalan ini bukan hanya menghotmiks ruas jalan yang ada di kawasan perkotaan saja, akan tetapi juga selama beberapa tahun terakhir intens membuka akses jalan yang terisolir seperti di beberapa kawasan pegunungan untuk membuka akses pertanian masyarakat. (GA. 003*)
×
Berita Terbaru Update