-->

Notification

×

Iklan

TNI Polri Bersatu, Daerah Dipastikan Kondusif

Saturday, January 27, 2018 | Saturday, January 27, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2018-01-31T00:36:51Z


Kota Bima, Garda Asakota.-

          Untuk meningkatkan kegiatan di wilayah Daerah Kota dan Kabupaten Bima, baik di tingkat Pemerintah maupun kegiatan rutin masyarakat. TNI Polri harus bersatu padu dalam menjalankan tugas. “Bila TNI Polri satu, dipastikan Daerah Kota dan Kabupaten Bima akan berjalan aman dan kondusif," ungkap Dandim 1608 Bma, Letkol Infantri Bambang Eko Putra, saat menerima BKO yang baru saja pulang bertugas di perbatasan Timur Leste Sabtu (27/1) kemarin di aula Kompi senapan A Yonif 742.

            Dihadapan puluhan BKO, Kapolres Bima Kota, Kapolres Bima, Kadin Brimob juga Sekda Kota Bima. Bambang menyampaikan rasa bangga kepada anggota yang selama 10 bulan bertugas pengamanan di perbatasan Timur Leste.
“Tentu dengan waktu yang lama, saya atas nama Dandim baru mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung kembali dengan keluarga," sambutnya dengan semangat dan bangga.

          Untuk itu dengan rasa semangatnya, Bambang meminta kepada anggotanya yang baru saja pulang, agar tetap menjaga korp atau institusinya dengan baik. Artinya dengan loreng itu tidak mencoreng institusinya. "Manfaatkan keberhasilan itu sebagai kebanggaan institusi juga Negara serta tetap meningkatkan intensitas pengamanan di wilayah Daerah Kota dan Kabupaten Bima. Mari kita sama-sama menjaga keamanan sesuai tugas institusi TNI, jadikan landasan kekuatan itu dalam membela Bangsa dan Negara, hingga Negara kita tercipta aman dan kondusif," ajak Dandim Baru, yang memberikan semangat juang pada anggotanya.
Mengenai stikma antara TNI Polri yang diduga kurang akur, lanjutnya, pihaknya bersama Kapolres, akan mencoba mengadakan kegiatan positif, seperti latihan bersama. Karena bila TNI Polri tidak bersatu tentu Negara ini tak akan kuat," tegasnya.

           Ditempat yang sama, Kapolres Bima Kota AKBP Ida Bagus SIK, juga menyampaikan ucapan selamat datang kembali para BKO yang bertugas di perbatasan Timur Leste. Tentu selama 10 bulan berada di tempat tugas, pastinya banyak hal yang dialami serta banyak ilmu yang dikantongi. Dihadapan BKO, Kapolres memaparkan, di Daerah Kota Bima aka ada kegiatan yang luar biasa yakni pesta rakyat untuk dilakukan pengamanan. Pastinya dengan pesta rakyat tersebut tentu membutuhkan kondusivitad Daerah yang aman dan kondusif sesuai yang direncanakan.  Untuk itu lanjutnya, dengan berbagai hajatan yang ada di wilayah Kota Bima, apalagi dengan personil yang bisa dikatakan kurang. Tentu diharapkan TNI dan Polri harus bersatu padu dalam melaksanakan tugas dalam rangka meningkatkan pengamanan wilayah.

           Karena menurutnya, bukan saja hajatan besar yang berada di lingkup Pemda, akan tetapi kegiatan rutin yang ada ditengah masyarakat. Dan ini kata dia, akan menjadi tanggung jawab semua pihak terutama TNI Polri dalam pengamanan proses Pilkada di Kota Bima Juni mendatang.

            Begitu pula dikatakan oleh Kapolres Bima, AKBP Bagus Dewo Satrio SIK. Ia juga mengucapkan selamat datang kembali bertugas di Kota Bima kepada BKO yang baru saja pulang menyelesaikan tugas pengamanan di perbatasan Timur Leste. “Ini sangat luar biasa, karena mereka terlihat sehat walafiat tanpa ada hambatan selama bertugas," ujarnya. Bagus menyampaikan bahwa di wilayah Kabupaten Bima sama memiliki kegiatan yang sama dengan Kota Bima, yakni pemilihan propinsi bukan pemilihan Kepala Daerah. Akan tetapi pihaknya tetap melakukan pengamanan wilayah supaya proses pesta rakyat tersebut dapat berjalan aman dan damai. (GA. 355*)

×
Berita Terbaru Update