Kota Bima, Garda Asakota.-
Lantunan ayat suci Al-Quran terdengar syahdu, mengawali prosesi upacara Rapat Senat Terbuka dalam rangka WISUDA SARJANA STRATA SATU (S1) ANGKATAN KE XXIX TAHUN 2018 STKIP BIMA yang di helat di halaman Kampus STKIP Bima, Sabtu (15/09/18). Pantauan langsung wartawan, suasana wisuda sarjana angkatan ke-XXIX tahun 2018 STKIP Bima ini, begitu ramai dan lancar di mana selain dihadiri oleh seluruh para orangtua dan wali para Wisudawan dan Wisudawati juga terlihat hadir Ketua MK RI, DR. H. Anwar Usman, SH, MH, Ketua Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Bali-NTB, Ketua IKIP Bima, Bupati Bima, Walikota dan Wakil Walikota Bima Terpilih, Kapolres, Dandim 1608, FKPD, BUMN, pimpinan perguruan tinggi, unsur lembaga Legislatif serta segenap Civitas Akademika STKIP Bima. "STKIP Bima pada hari ini akan mewisuda sebanyak 668 orang lulusan yang terdiri dari 60 orang lulusan Program Pendidikan Bimbingan dan Konseling, 184 orang lulusan Prodi Ekonomi, 122 orang Prodi Biologi, 129 orang lulusan Prodi Matematika, 91 orang Lulusan Program pendidikan Sosiologi, 32 orang lulusan Prodi Fisika dan 43 orang lulusan Program Studi Kimia," papar Ketua STKIP Bima, DR. Amran Amir, M.Pd, dalam sambutannya.
Menurutnya, dari 7 program studi yang diwisuda hari ini semuanya telah terakreditasi dan empat diantaranya telah di Akreditasi B. Di tahun ini juga, kata dia, ada 3 Prodi STKIP Bima dalam proses untuk naik status akreditasinya. "InsyaAllah inilah ikhtiar kami, mohon Do'a dan Dukungannya untuk kesuksesan STKIP Bima di masa-masa mendatang," ucapnya.
Diakuinya, perkembangan STKIP Bima dimana sejak berdirinya pada tahun 1976 yang pada saat itu bernama Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Bima telah melewati perjuangan panjang seiring dengan perjalanan waktu telah mengalami pasang surut sehingga telah berganti nama dan status yang sampai saat ini telah berusia 42 tahun tepat dalam penyelenggaraan Wisuda Sarjana seperti pada hari ini sebanyak XXIX kali. "Sehingga hingga hari ini, STKIP Bima telah meluluskan 13.847 orang Sarjana sejak tahun 1987. Mereka ini, telah mengisi ruang publik dan tenaga kerja baik di Daerah Bima dan Dompu maupun di seluruh penjuru Negeri bahkan ada beberapa lulusan telah bekerja sebagai Tenaga Guru di Luar Negeri," ungkap DR. Amran. Di samping itu juga, lanjutnya, lulusan STKIP Bima juga mampu menunjukkan keberhasilannya di berbagai bidang lainnya seperti pariwisata, mass media, politik, dunia usaha juga beberapa alumni telah menjadi Kepala-Kepala Desa di beberapa Daerah.
Sementara itu Ketua Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah VIII Bali Nusra,I Nengah Dasi Astawa, M.Si, menyampaikan penghargaan dan selamat kepada para Wisudawan Wisudawati atas ketekunan, Keuletan, dan keberhasilan yang telah di capai dalam menuntut ilmu di STKIP Bima. "Wisuda merupakan rangkaian kegiatan yang tidak terpisahkan dengan kegiatan Akademika yang telah dilalui oleh setiap mahasiswa dan di samping itu juga wisuda merupakan tanda atau tonggak awal dari mahasiswa atau sarjana untuk memulai atau mengawali proses kehidupannya dengan ciri khas dan tantangan yang lebih dinamis dan kompetitif," tegasnya.
Ia menitip pesan bahwa, setelah di wisuda agar jangan pernah berhenti belajar dan menyerap ilmu pengetahuan serta tekhnologi dengan perkembangannya yang sangat cepat sehingga mahasiswa atau sarjana di tuntut untuk bekerja keras, bekerja cepat dan bekerja ikhlas agar tetap eksis dan mampu bersaing. "Keberhasilan yang anda capai bukanlah semata mata keberhasilan anda seorang oleh karenanya anda di tuntut untuk berbagi ilmu pengetahuan agar dapat di manfaatkan oleh orang lain yang telah ikut berkontribusi terhadap keberhasilan anda," pesannya.
Dalam upacara Rapat Senat Terbuka Wisuda Sarjana Strata Satu angkatan ke XXIX tahun 2018 tersebut akhirnya juga di bacakan sederet nama lulusan terbaik di tiap Program Studi seperti yang di sampaikan oleh Ketua 1 STKIP Bima, Erni Suryani, M. Pd. Ssuai dengan Surat Keputusan (SK) Ketua STKIP Bima bahwa nama-nama dibacakan ini merupakan lulusan sarjana terbaik di 7 program studi yang ada yaitu untuk program studi Bimbingan dan Konseling lulusan terbaik di raih oleh SAFRIN dengan IPK 4,00 kemudian program studi Ekonomi, Melly Rahmadani dengan IPK 3,87, Festy Ferawati untuk program Studi Biologi dengan IPK 3,90, Khaldun Ryadi untuk program studi Matematika dengan IPK 3,75, Siti Fatimah program Studi Sosiologi dengan IPK 3,72 lalu M. Ramadhan dan Rofitasasri program Studi Fisika dengan IPK masing masing 3,95 serta Nurfitriah Sarifatul Awaliyah dari Program Studi Kimia dengan IPK 4,00. (GA. 003*)