-->

Notification

×

Iklan

Selaku Kader Nasdem, Aji Syafru Optimis DPP Nasdem Dukung Syafaad

Wednesday, July 8, 2020 | Wednesday, July 08, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-07-12T02:17:40Z

Mataram, Garda Asakota.-

Kegigihan pasangan Bakal Calon (Balon) Bupati dan Balon Wakil Bupati Bima, H Syafruddin HMN dan Ady Mahyudi, atau pasangan Syafaad untuk meraih Surat Keputusan (SK) Dukungan dari DPP Nasdem harus diberikan apresiasi. 

Selama beberapa hari ini pasangan Syafaad masih berada di DPP Nasdem guna nenunggu keluarnya SK Dukungan DPP Nasdem.

"Kami masih berada di Jakarta menunggu keluarnya SK DPP Nasdem. Sementara proses plenonya masih sedang berjalan dan hasilnya masih belum keluar. SK DPP Nasdem ini rencananya akan dikeluarkan secara serentak untuk semua wilayah yang menggelar Pilkada," terang mantan Bupati Bima ini kepada wartawan media ini, Rabu 08 Juli 2020.

H Syafru mengungkapkan bahwa rencananya DPP Nasdem nanti langsung akan menerbitkan SK, bukan rekomendasi atau Surat Tugas. Hal ini menurutnya dikarenakan pasangan Syafaad sudah mengantongi SK DPP PAN. 

"Jadi dengan terbitnya SK DPP PAN yang mengusung pasangan Syafaad itu maka DPP Nasdem juga nantinya akan mengeluarkan SK. Dan tentu itu sudah memenuhi syarat untuk didaftarkan ke KPU. Surat Tugas atau Surat Rekomendasi itu dikeluarkan bagi Balon Kepala Daerah yang belum mendapatkan SK Dukungan dari partai manapun," ujar Aji Syafru panggilan akrabnya.

Pasangan Syafaad sangat yakin dan optimis bisa mendapatkan SK Dukungan dari Partai Nasdem. Alasannya?, karena menurutnya dirinya merupakan salah satu kader Partai Nasdem yang selama ini telah ikut memberikan kontribusi besar terhadap eksistensi Partai Nasdem di Kabupaten Bima.

"Saya adalah salah satu kader Partai Nasdem yang berproses dari bawah. Setiap Partai tentu tidak akan menyia-nyiakan kadernya. Dan sebuah partai tidak akan dibesarkan oleh partai lain terkecuali oleh kadernya sendiri. Nasdem pasti akan memperhatikan kadernya apalagi kader Nasdem itu sudah digembleng dengan berbagai tingkatan kaderisasi. Dan itu semua tentu akan sangat diapresiasi oleh semua tingkatan struktur partai. Makanya saya sangat optimis SK Dukungan dari DPP Nasdem itu akan keluar untuk pasangan Syafaad," kata Aji Syafru optimis. (GA. Im*)
×
Berita Terbaru Update