Kapolda NTB, Irjen Pol Muhammad Iqbal, S.Ik.,MH., saat disambut oleh jajaran Polda NTB dengan formasi Jajar Kehormatan di Mapolda NTB, Senin 11 Mei 2020.
Mataram,
Garda Asakota.-
Kapolda NTB kini resmi beralih
dari Irjen Pol Drs Tomsi Tohir kepada Irjen Pol Muhammad Iqbal, S.Ik.,MH. Pada
Senin 11 Mei 2020, Irjen Pol M Iqbal memulai agenda tugas pertamanya menjadi
Kapolda NTB dan disambut dengan Jajar Kehormatan di depan Penjagaan Mapolda
NTB.
Saat itu juga diruang kerjanya
yang baru, Irjen Pol M Iqbal resmi menandatangani memorial serah terima jabatan
antara Irjen Pol M Iqbal dengan Irjen Pol Drs Tomsi Tohir. Dihadapan para awak
media, Irjen Pol M Iqbal, menegaskan komitmennya untuk bekerja keras dengan
Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) NTB beserta pimpinan instansi
lainnya untuk membantu memajukan pembangunan di NTB.
“Sebagai Kapolda NTB, saya akan bekerja keras
secara bersam-sama dengan Forkompimda dan Intansi terkait untuk membantu Pemerintah
Daerah Provinsi NTB dalam memajukan pembangunan di NTB,” tegasnya saat itu.
Kapolda menjelaskan bahwa Polri tidak akan
bisa berhasil apabila bekerja sendiri sehingga dibutuhkan dukungan dari semua
pihak baik Pemerintah Daerah Provinsi, maupun Kabupaten, Instansi terkait, Tuan
Guru, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan berbagai elemen masyarakat.
“Termasuk rekan -rekan media yang juga
sangat berperan dalam pemberitaan yang menyejukan sehingga situasi Provinsi NTB
tetap kondusif dan pembangunan dapat terlaksana dengan baik guna kesejahteraan
masyarakat NTB,” kata Irjen Pol M Iqbal.
Mewujudkan apa yang menjadi komitmennya itu,
pada hari Selasa 12 Mei 2020 Kapolda NTB, Irjen Pol M Iqbal, pun mulai melaksanakan
safari silaturrahimnya kebeberapa petinggi daerah seperti mengunjungi Kepala
Badan Intelejen Daerah (Kabinda) NTB, Ir. Wahyudi Adisiswanto M.Si.,
mengunjungi Danrem 162/WB, Kol. CZI Ahmad Rizal Ramdhani S.Sos. SH, M.Han, di
ruang kerjanya markas Korem 162/WB. Dan melakukan kunjungan silaturahim ke
Pondok Pesantren Qhomarul Huda Bagu Pringgarate Lombok Tengah dan diterima
langsung oleh Pimpinan Pondok Pesantren TG.H.Lalu Turmudzi Badarudin Bagu di
kediamannya.
Kunjungan silaturahim Kapolda NTB bertujuan
untuk memperkenalkan diri sebagai pejabat Kapolda NTB yang baru, juga
untuk mendapat masukan dari Tokoh Agama serta dukungan spiritual
dalam melayani masyarakat NTB yang mayoritas beragama Islam dan masih kental
dengan adat istiadatnya.
Selain silaturahim, Kapolda NTB juga
memberikan bantuan atau sumbangan berupa sembako yang diterima oleh TGH Lalu
Turmuzi Badarudin Bagu.
Dalam kunjungan tersebut Kapolda didampingi
oleh Dir.Intelkam, DirBinmas, Kasat Brimob, Kabid Propam, Dir Sabhara, dan
Kabid Humas Polda NTB, Kombes Pol Artanto S.I.K., M.Si. (red.*)