SDN Kala Donggo |
Kabupaten Bima Garda Asakota.-
Kepala SDN Kala Kecamatan Donggo Kabupaten Bima, H. Hasan, S. Pd, berterima kasih kepada Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, melalui Dinas Dikbudpora, Kabid Dikdas dan UPT Dikbudpora Donggo yang telah mungucurkan dana DAK untuk rehabilitasi sekolah yang ada di Kecamatan lebih khusus di SDN Kala yang berlokasi di Dusun Lenggentu desa O'o.
Kepala SDN Kala, H. Hasan, S. Pd. Kepada wartawan menjelaskan bahwa rehabilitasi yang meliputi rehabilitasi ruang kelas rusak sedang dan rusak berat beserta perabotannya itu sudah mulai dikerjakan sebagaimana tertuang dalam nomor kontrak: 002/005/01.1/MoU/DAK.R-SD/2020, dengan jumlah biaya Rp215.044.000.
"Kontrak kerjanya selama 150 hari kalender diswakelola oleh Panitia Pembangunan Sekolah," ungkapnya.
Hasan mengakui bahwa selain bersumber DAK, pihaknya juga sebelumnya mendapakan suntikan dana dari berbagai pihak seperti Komite, Guru Guru dan para alumni guna membantu merehabilitasi SDN Kala.
"Ada salah satu KBM semula beratap genteng. Oleh Komite beriniisiatif untuk mengganti atap ruang KBM itu dengan seng multiroof, dengan dana komite sebesar Rp13 juta. Ini sebagai wujud partisipasi komite terhadap pembangunan sarana pendidikan," akunya.
Selain itu, kata dia, ada juga uang kebersamaan dari segenap guru yang merelakan sebagian gajinya untuk merehab WC menjadi ruang guru. "Ruang guru awalnya tidak ada, kemudian rekan rekan guru berinisiatif untuk mengumpulkan dana hingga terkumpul sekitar Rp7 jutaan.
Dana inilah yang dipakai untuk menata ruang guru, yang semulanya ruang WC dua pintu menjadi satu pintu untuk WC dan satu pintu untuk ruang guru," jelasnya.
Bukan hanya itu, para alumni SDN Kala juga ikut ikut menggelontorkan dana sebesar Rp5,6 juta untuk pelebaran lapangan Volly Ball sebagai wujud kepedulian terhadap sekolah yang dianggap telah berjasa dan mengangkat integritas dan kredibilitas para alumni hingga sukses menjadi TNI, Polri maupun PNS. (GA. Rus*)