Hj Eka Indra Kumala Djuwita atau akrab disapa Umi Eka tiba di Bandar Udara Sultan Salahuddin Bima, Minggu 16 Agustus 2020, dan disambut oleh puluhan keluarga dan simpatisannya.
Bima, Garda Asakota.-
Sejak diumumkan lewat
media massa akan mengikuti pertarungan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)
Kabupaten Bima yang bakal dihelat 09 Desember 2020. Bakal Calon Wakil Bupati
(Bacawabup) Bima, Hj Eka Indra Kumala Djuwita atau akrab disapa Umi Eka yang
dikabarkan akan berpasangan dengan Bakal Calon Bupati, mantan Sekretaris Kota
Madya Jakarta Timur, Drs H Arifin, MM., ini mulai melakukan langkah konsolidasi
dan silaturahmi dengan masyarakat yang ada di Kabupaten Bima.
Sosok ASN di Mahkamah
Agung (MA) ini, tiba di Bandar Udara Sultan Salahuddin Bima, Minggu 16 Agustus
2020, dan disambut oleh puluhan keluarga dan simpatisannya yang berasal dari
berbagai Kecamatan di Kabupaten Bima seperti dari Bolo, Sape dan Monta.
“Umi Eka ini adalah juga
putri dari seorang tokoh Bima yang pernah menjabat sebagai Kepala Biro di
Mahkamah Agung era tahun 1990-an. Umi Eka punya akar yang kuat di Kecamatan
Sape, Lambu, dan Bolo,” terang Ketua Tim Pemenangan Arifin-Umi Eka, Ilham A
Rasul, SE., kepada sejumlah wartawan.
Tampak
kelihatan saat penjemputan Umi Eka di Bandar Udara Sultan Salahuddin Bima
adalah adik Kandung Ketua Mahkamah Konstitusi RI, H Anwar Usman, serta Ruma Rae
yang berasal dari Sila-Bolo turut menjemput kedatangan Umi Eka di Bandara
Sultan Salahudin Bima sekitar pukul 10 20 wib siang tadi.
“Kebulatan
tekad Umi Eka mendampingi H. Arifin terdorong atas adanya dukungan total dari
keluarga besarnya. Pamannya Umi Eka di Sape adalah sahabatnya Almarhum Dae
Ferry mantan Bupati Bima. Juga Ketua Mahkamah Konstitusi adalah pamannya Umi
Eka,” Cetus Ilham.
Menurutnya, pada
hari pertama Umi Eka menginjakan kakinya di Kabupaten Bima akan langsung melakukan
langkah konsolidasi dan silaturahmi dengan keluarga besarnya di Sila. “Beliau
tiba di rumah saudara kandung perempuan kakak kandung Ketua MK,” imbuhnya.
Esok Umi Eka,
menurut Ilham, akan melanjutkan langkah konsolidasi dan silaturahmi dengan
keluarga besarnya di Sape. “Saat sekarang Umi Eka belum mau terbuka dengan
terang silsilah keluarga besarnya. Pada saatnya nanti rakyat Bima akan tau,” tutupnya
singkat. (red*)