-->

Notification

×

Iklan

Kerugian Capai Rp5,8 Miliar, Dugaan Sementara Penyebab Kebakaran Akibat Arus Pendek

Tuesday, July 26, 2022 | Tuesday, July 26, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-07-26T00:04:17Z

 

Kebakaran yang melanda sejumlah Ruko di Desa Tente Kecamatan Woha Kabupaten Bima, Minggu sore lalu (24/7/2022).




Kabupaten Bima, Garda Asakota.-



Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bima memprakirakan kerugian akibat kebakaran di kompleks pertokoan Desa Tente Kecamatan Woha Kabupaten Bima mencapai Rp5,8 miliar. 


Sementara penyebab kebakaran masih diselidiki oleh aparat Kepolisian. Namun dugaan sementara penyebab kebakaran akibat hubungan arus pendek listrik atau korsleting listrik. 


"Berdasarkan pendataan terbaru, tercatat ada sebanyak 7 bangunan yang terbakar," kata Kepala Damkar Kabupaten Bima, Drs. Ishaka, kepada wartawan.


Ia mengaku tujuh bangunan yang dilahap si jago merah itu terdiri 3 rumah dan toko (Ruko) 2 bengkel serta 2 unit rumah warga. Dan dari 7 bangunan yang terbakar itu 5 unit diantaranya kondisi rusak berat dan sisa 2 unit kondisinya rusak sedang. 


"Dari 7 bangunan yang terbakar dengan kondisi rusak berat dan sedang, prakiraan kerugian sementara mencapai Rp5,8 milliar," ujarnya. 


Ishaka mengungkapkan, penyebab kebakaran yang terjadi pada Minggu (24/7) sore itu hingga kini masih diselidiki aparat Polres Bima. Namun dugaan sementara penyebabnya akibat korsleting listrik pada salahsatu ruko bernama Permata milik H. Abdurahman. 


"Penyebabnya masih diselidiki aparat kepolisian. Tapi dugaan sementara akibat arus pendek listrik di salahsatu ruko milik H. Abdurahman," ujarnya. 


Ishaka menambahkan, hingga saat ini pihaknya bersama dengan warga setempat yang dibantu aparat TNI/Polri terus membersihkan puing-puing sisa material kebakaran serta membangun posko tanggap darurat. 


"Saat ini tahap pembersihan puing-puing kebakaran. Kita juga telah membangun posko tanggap darurat yang dipusatkan di Kantor Desa Tente," pungkasnya. (GA. 212*)




×
Berita Terbaru Update