-->

Notification

×

Iklan

H. Nurdin Mansyur: Progres Pekerjaan Fisik Rumah Layak Huni Capai 80 Persen

Sunday, December 4, 2022 | Sunday, December 04, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-12-04T05:42:59Z


Contoh fisik salah satu rumah warga yang hampir rampung dikerjakan melalui program Mahyani, kerjasama Baznas NTB dengan Baznas Kota Bima.





Kota Bima, Garda Asakota.-



Belum genap sebulan berjalan, progres pekerjaan fisik Rumah Layak Huni (Mahyani) program Baznas NTB yang bekerjasama dengan Baznas Kota Bima, telah mencapai angka 80 persen.


Hal itu dibenarkan oleh Ketua Baznas Kota Bima, H. Nurdin Mansyur, S.Sos, MM, kepada Wartawan media ini via selulernya, Minggu (4/12/2022).


"Alhamdulillah saat ini progres program Mahyani yang berjalan di dua Kelurahan sudah mencapai 80 persen, In shaa Allah dalam pertengahan bulan Desember ini realisasinya rampung," ungkapnya.



Di singgung apakah program Mahyani akan tetap berjalan di tahun mendatang?, pria yang kerap disapa Ustadz Nurdin mengisyaratkan keberlanjutan program tersebut, karena Baznas berkomitmen untuk menuntaskan program di bidang kesehatan yaitu bagaimana para Mustahik punya rumah layak huni, punya WC, dan hidup sehat.


"Jadi, Baznas menargetkan program ini berjalan sampai tidak ada lagi rumah kumuh di Kota Bima dan juga bebas dari stunting," terangnya.



Lantas bagaimana cara Baznas melakukan pendataan agar Mahyani tepat sasaran lantaran di sisi lain banyak program bedah rumah yang di programkan pemerintah?, untuk memastikan hal tersebut Baznas langsung mendata mustahik pada Kelurahan yang di tunjuk oleh Bapedda Propinsi NTB terkait dengan Kelurahan Miskin.


"Kriterianya antara lain tidak mampu, rumah lantai tanah, rumah bedek serta rumah panggung yang tidak layak untuk di tempati," terangnya seraya mengungkapkan bahwa berkat terlaksananya program Mahyani dan Jamban Sehat Baznas dengan baik, baru baru ini melalui momentum peringatan Hari Kesehatan Nasional ke 58 tahun 2022, Baznas Kota Bima mendapat penghargaan dari Walikota Bima.


Kepada para penerima manfaat program Mahyani pihaknya berharap untuk tetap melaksanakan kewajibannya sebagai seorang Mukmin yaitu mendirikan Shalat serta mendoakan para Muzakki yang sudah menunaikan zakat. (GA. 008*)

×
Berita Terbaru Update