-->

Notification

×

Iklan

Buka MTQ Kecamatan Bolo, Begini Pesan Bupati Bima

Saturday, August 5, 2023 | Saturday, August 05, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-08-27T23:06:05Z
Bupati Bima menyerahkan bantuan kepada Camat Bolo, Dra. Hj. Arabiyah dan Ketua Panitia MTQ, Ismail Umar S.Pd.



Kabupaten Bima, Garda Asakota.-



Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE., M.IP, membuka kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat Kecamatan Bolo yang dipusatkan di Desa Leu, pada Jum'at (4/8/2023) malam.



Pantauan media ini, acara pembukaan MTQ yang ke-31 itu, dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Bima, M. Putera Feryandi, S.IP, Kepala Kantor Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bima, Sejumlah Kepala OPD.



Hadiri juga jajaran Muspika Kecamatan Bolo, Ketua dan Anggota DPC GP Ansor Kecamatan Bolo dan Soromandi, alim ulama, tokoh agama serta masyarakat berbagai Desa di Kecamatan Bolo.



Sebelum memberikan sambutan sekaligus membuka MTQ, Bupati Bima menyerahkan bantuan kepada Camat Bolo, Dra. Hj. Arabiyah dan Ketu Panitia MTQ, Ismail Umar S.Pd. 



Kemudian setelah itu, diisi beberapa acara pendukung, seperti penampilan grup Qasidah, Grup Marawis Arobaini dari Desa Leu di bawah Asuhan Ilham S.Pdi.




Pada kesempatan itu, Bupati tak memungkiri Kecamatan Bolo banyak memiliki qori dan qoriah terbaik. Hal itu terbukti, dengan meraih juara MTQ tingkat Kabupaten Bima yang dilaksanakan setiap tahun. 



"Bahkan di Kecamatan Bolo, ada qori yang sudah juara tingkat dunia, seperti Syamsuri Firdaus," ujarnya.



Bupati yang akrab disapa Umi Dinda ini juga memuji kebersamaan yang sudah ditunjukkan oleh masyarakat Kecamatan Bolo khususnya Desa Leu yang membangun mimbar MTQ dengan tampilan megah.



"Desa Leu juga akhir akhir ini, menjadi pilihan sekaligus memperkenalkan lapangan Volly Ball yang sudah dibuat untuk akses olahraga masyarakat," katanya.



Sebelumnya, Ketua Panitia Ismail Umar S.Pd dalam laporannya menyampaikan MTQ tingkat Kecamatan Bolo mulai dilaksanakan Jumat (4/8/2023) dan berakhir pada Kamis (10/8/2023 mendatang. Jumlah peserta yang mengikuti berbagai mata lomba kurang lebih sebanyak 250 orang.



"Pada kesempatan ini, kami berharap dukungan semua pihak agar pelaksanaan MTQ berjalan dengan sukses. (GA. Ongky*)

×
Berita Terbaru Update