-->

Notification

×

Iklan

Pawai Ta'aruf MTQ ke-21 Tingkat Desa Rada Berlangsung Semarak

Wednesday, May 22, 2024 | Wednesday, May 22, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-05-22T09:14:12Z

 

Salah satu peserta Pawai Ta'aruf dalam rangka menyambut pelaksanaan MTQ ke 21 tingkat Desa Rada Kecamatan Bolo Kabupaten Bima, Rabu sore (22/5/2024).







Kabupaten Bima, Garda Asakota.-




Kepala Desa (Kades) Rada Kecamatan Bolo Kabupaten Bima, Supratman, S.Sos, melepaskan ratusan peserta Pawai Ta'aruf Musabqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Desa Rada yang ke 21 tahun 2024.

Peserta Pawai Ta'aruf ini, mengambil rute dari Dusun Nggeru dan berakhir di Dusun Bontoranu, Rabu (22/6/2024).


Pantauan langsung wartawan, mengenakan pakaian Islami dengan corak warna warni menambah semaraknya suasana menjelang pelaksanaan MTQ tahun ini.

"Pelaksanaan pawai ta'aruf ini sangat penting dilaksanakan. Hal ini untuk mewujudkan ekspresi suka cita bersama dalam penyelenggaraan MTQ, yang diwujudkan dengan menampilkan berbagai bentuk dan keragaman kreasi yang inovatif dan konstruktif," ungkap Kades Rada, Supratman, S.Sos, Rabu sore.


Kades Rada, Supratman, S.Sos.


Harapannya, dengan warna-warni dan keberagaman kekayaan khasanah budaya yang diampilkan pada Pawai Ta'aruf ini, dapat menjadi jalan untuk semua pihak agar senantiasa memupuk semangat persatuan dan kesatuan dalam mendukung terwujudnya Desa Rada, Maju dan Sejahtera. (GA. Ongky*)
×
Berita Terbaru Update