-->

Notification

×

Iklan

Ny. Arfah Dedy Serahkan Bantuan ISWARA Peduli Tim Medis di Puskemas Tambora

Sunday, April 19, 2020 | Sunday, April 19, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-04-21T08:20:01Z

Kabupaten Bima, Garda Asakota.-

Anggota Ikatan Isteri Wakil Rakyat (ISWARA) DPRD Kabupaten Bima yang berdomisili di Kecamatan Tambora,  Ny. Arfah, menyerahkan 10 paket makanan-minuman suplemen penambah energi untuk tenaga medis yang menangani Covid-19 di Puskesmas Tambora, Sabtu, 18/4-2020.

Paket bantuan tersebut di terima langsung Kepala Puskesmas Tambora H. Mistahulhairi, S.Km dan sejumlah tenaga medis di Puskesmas setempat.

Ny. Arfah yang juga isteri Anggota DPRD Dedy MT ini, menjelaskan 10 paket bantuan tersebut merupakan bagian dari 250 paket yang sama yang dibagikan oleh ISWARA ke RSUD Bima, RSUD Sondosia dan 21 Puskesmas se Kabupaten Bima.

"Ini adalah bantuan dari Organisasi ISWARA sebagai bentuk kepedulian dan dukungan semangat dari ISWARA untuk para petugas medis yang selama ini bekerja tak kenal lelah di tengah pandemi Covid-19 ini", jelas Arfah yang didampingi sang suami Dedy MT disela-sela serah terima bantuan tersebut.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Tambora mewakili seluruh jajarannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada keluarga besar ISWARA DPRD Kabupaten Bima yang memberikan paket suplemen bagi tim medis di Puskesmas yang dipimpinnya.

"Paket bantuan dari ISWARA ini luar biasa akan semakin menambah semangat kami beserta Tim dalam bekerja menghadapi wabah Corona ini", tutur H. Mistahulhari. (GA. 212*)
×
Berita Terbaru Update